Selasa, 12 Mei 2009

Proses analisa sebelum membuat alat tangkap

Sebelum Anda melakukan proses pembuatan sebuah alat tangkap, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan antara lain:
  1. Melakukan analisa tentang ikan apa yang akan kita tangkap.
  2. Mengetahui dimana ikan tersebut akan di tangkap.
  3. Bagaimana tingkah lakunya.
  4. Berapa jumlah ikan yang akan ditangkap.
  5. Berapa banyak bahan yang digunakan.
  6. Jenis bahan apa yang digunakan.
  7. Sifat-sifat bahan.
  8. Kapal yang sesuai dengan daerah penangkapannya.

Beberapa hal tersebut diatas merupakan sebuah analisa yang kita gunakan untuk melihat seberapa besar biaya yang akan kita keluarkan dengan tingkat keberhasilan hasil tangkapan nantinya oleh alat tangkap yang akan kita buat.
Sehingga jika diperoleh suatu perhitungan dan alanisa yang sesuai dengan harapan maka proses perancangan dan pembuatan alat tangkap dapat dilanjutkan, hal ini dimaksudkan agar tidak terjadi kerugian yang terlalu besar.
Sebagai seorang wirausahawan bidang perikanan tangkap, proses analisa awal sangatlah penting dikarenakan usaha yang kita lakukan sangat berhubungan dengan prospek pasar sebuah salah satu jenis ikan. Hal ini sebagai acuan kita dalam membuat sebuah alat tangkap.

Artikel yang terkait :



Comments :

0 komentar to “Proses analisa sebelum membuat alat tangkap”

Posting Komentar

Blog Archive

Recent post

 

Copyright © 2009 by Laut biruku